Picasa Web Album merupakan media web untuk menyimpan foto secara online. Selain itu anda bisa mengupload foto sebanyak mungkin dan juga tidak pernah kehapus. Kalau di bandingkan dengan media web lainya, Picasa lah yang lebih unggul. Inilah keunggulannya:
1. Pendaftaran gratis asalkan anda mempunyai akun gmail.
2. Foto yang anda simpan bisa digunakan di website dan blog.
3. Bisa upload foto secara langsung dari komputer melalui aplikasi khusus picasa, namun komputer anda harus terkoneksi ke internet.
4. Memori penyimpanan mencapai 1 Gb ( 1024 mb ) bagi yang menggunakan akun gratis.
5. Dapat digunakan sebagai tempat penyimpanan video online.
Itulah keunggulan Picasa, lalu saya akan beritahu cara mengupload foto ke media web tersebut:
1. Buatlah akun google terlebih dahulu agar bisa masuk ke media web secara mudah. Bagi yang sudah mempunyai, silahkan login terlebih dahulu.
2. Bagi yang belum menggunakan picasa, silahkan cari media web tersebut di google, kalau sudah ketemu langsung klik lalu klik Ya, buat google profil.
3. Pilih foto yang anda pilih lalu klik unggah disebelah pojok atas.
4. Seret foto dari komputer anda ke kolom tersebut atau pilih langsung dari file komputer anda.
5. Pilih ok jika sudah selesai mengupload.
nb>> bagi yang ingin download aplikasi Picasa silakan klik DISINI
Sekian dulu tutorialnya. Saya mohon maaf bila terjadi kesalahan dalam penulisan.
Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar