Tips lolos seleksi TNI AD Tips lolos seleksi TNI AD

Senin, 30 September 2013

Tips lolos seleksi TNI AD



Persiapkanlah jauh - jauh hari kalau anda benar - benar ingin lolos tes masuk TNI AD dengan lancar minimal 1 tahun sebelum pendaftaran. Hal yang harus disiapkan untuk lolos tes TNI AD adalah:


1. Kesehatan
    Lakukanlah segera general check up di rumah sakit militer terdekat yang membuka poliklinik untuk umum. Hal yang perlu di check adalah: Tekanan darah (ideal 120/80), Detik jantung (ideal 60-90 menit), HB darah (ideal 14-16/gr), Gula darah normal, Kolesterol normal, Hasil rontgen paru - paru baik dan normal, Gigi sehat dan tidak bolong, Tidak menderita ambeien/wasir, Tidak menderita varikokel, Tidak menderita pembekakan di pembuluh darah di betis kaki, Jantung sehat, Tidak buta warna, dll.

2. Kemampuan Fisik
    Tes jasmani (usahakan anda mengungguli calon - calon lain)
- Lari minimal 12 menit mengitari stadion sepak bola (7x400m)
- Pull up/Restok minimal 8x
- Push up minimal 30x
- Set up minimal 30x

3. Tes Mental Ideologi
- Tes tulis (belajarlah jauh-jauh hari sebelum tes tulis (mungkin materinya sama seperti saat disekolah)
- Tes wawancara (persiapkan mental, jangan gugup dan grogi, percaya diri)

4. Kondisi kejiwaan
    Sebaiknya anda lakukan aktivitas yang menyenangkan bukan membosankan, dan lepaskan masalah buruk anda dari siapa saja.

Saya juga mempunyai cita - cita masuk TNI AD dan saya sekarang sedang menyiapkan sedikit - sedikit. Semoga bisa membantu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar